Inilah 4 Contoh Bisnis Jasa, Bagus Untuk Mahasiswa

Contoh bisnis jasa mahasiswa berikut seperti yang ada pada judul diatas, kita akan membahas beberapa contoh bisnis jasa mahasiswa, tepatnya 4 contoh bisnis jasa yang bagus untuk mahasiswa. Memang seorang mahasiswa terkadang sangat membutuhkan perkerjaan sampingan untuk menambah pundi-pundi rupiah mereka.

Bertemu lagi dengan blog yang penuh dengan inspirasi bisnis dan peluang usaha, pada pertemuan yang lalu kita telah membahas tentang Inilah Cara Mendapatkan Ide Untuk Usaha Anda. Pada artikel tersebut telah di paparkan bagaimana cara termudah untuk anda agar mendapatkan ide-ide cemerlang untuk usaha anda.

Gambar ini saya ambil dari www.kabarukm.com.
Contoh Bisnis Jasa Mahasiswa
Inilah 4 Contoh Bisnis Jasa, Bagus Untuk Mahasiswa

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas sebuah contoh bisnis jasa yang bagus untuk mahasiswa yang membutuhkan pekerjaan sampingan. Tentu anda penasaran bukan, kira-kira bisnis jasa apa saja yang bagus untuk mahasiswa bahkan mahasiswi.

Inilah 4 Contoh Bisnis Jasa, Bagus Untuk Mahasiswa atau Mahasiswi

1. Jasa Desain Grafis
Pada contoh bisnis jasa untuk mahasiswa yang pertama, yaitu jasa desain grafis. Bisnis ini anda dapat menjalankannya jika anda mempunyai ketrampilan desain dengan menggunakan beberapa software. Misalkan saja jika anda ingin buka usaha desain vektor, anda harus menguasai software vektor yaitu Corel Draw.

Dan jika anda ingin membuka sebuah bisnis desain yang fokus pada manipulasi gambar, setidaknya anda harus menguasai software manipulasi gambar seperti photoshop.

2. Jasa Les Private
Pada urutan kedua untuk bisnis jasa mahasiswa yaitu jasa les private. Bisnis ini biasanya sangat ramai sekali pada saat anak-anak SD, SMP dan SMA menjelang ujian. Karena mereka sangat membutuhkan materi-materi yang dapat mendongkrak nilainya di ujung ujian.

Oleh karena itu untuk bisnis yang satu ini setidaknya anda harus memiliki pengetahuan tentang beberapa pelajaran SD, SMP dan SMA yang pelajarannya di ujikan pada ujian nasional.

3. Jasa Kursus Komputer
Pada urutan ketiga ada sebuah bisnis yang cukup keren, dan biasanya bisnis ini di lakukan oleh mahasiswa/mahasiswi jurusan komputer. Sekarang banyak sekali anak-anak yang membutuhkan ketrampilan komputer, katanya sih biar nggak gaptek. Dari sini kita bisa memanfaatkan masalah tersebut dan di jadikan sebuah peluang usaha yang pas untuk kita mahasiswa komputer.

Setidaknya anda harus memiliki ketrampilan komputer perkantoran seperti MS Word, Excel, Power Point dan lainnya. Sekarang yang lagi ngetrend materinya adalah tentang internet.

4. Jasa Pembuatan Website
Menurut saya, contoh bisnis jasa untuk mahasiswa yang paling keren dan elegan adalah poin yang terakhir ini, yaitu jasa pembuatan website. Anda bisa memasang sasaran pasar pada sekolah, perusahaan ataupun perorangan.

Pada contoh bisnis jasa mahasiswa yang satu ini, setidaknya anda harus mempunyai ketrampilan coding. Atau paling tidak anda harus bisa mengedit sana sini dari jerohan CMS. Banyak sekali CMS yang bagus untuk pembuatan website, contoh yang poluper adalah Wordpress.

Nah, seperti itulah 4 contoh bisnis jasa yang bagus dan cocok untuk mahasiswa. Mungkin anda tertarik untuk mencoba salah satu contoh bisnis jasa mahasiswa tersebut?

Jangan lupa untuk memberikan komentar di bawah ini. Semoga artikel tentang Inilah 4 Contoh Bisnis Jasa, Bagus Untuk Mahasiswa ini dapat memberikan inspirasi bagi anda. Baca juga artikel tentang Inilah 3 Contoh Bisnis Dengan Modal Kecil.

Terima kasih.